Kamis, 03 November 2022

2.1.a.9. Aksi Nyata - Modul 2.1

untuk sekarang ini saya Membayangkan ketika aksi nyata kita mencoba sesuatu yang di luar dari kebiasaan kemudian  memberikan pembelajaran dengan memperhatikan kebutuhan belajar siswa yang beragam secara individu dalam kelas dan waktu yang sama. Membagikan mereka secara berkelompok kemudian memberikan kebebasan pada mereka mengerjakan tugas sesuai minat dan kesiapan belajar, kelas berorientasi pada siswa, seluruh siswa aktif dalam pembelajaran bisa saja kelas pada awalnya akan tidak terkondisikan atau kelas akan berjalan dengan efektif dan menyenangkan.

Pemberian pembelajaran secara  berdiferensiasi merupakan  tantangan yang tidak mudah.  Kita membutuhkan perhatian lebih untuk bisa  mengamati  keunikan setiap siswa dan mempersiapkan rencana pelaksanaan  pembelajarannya seperti memetakan mereka terlebih dahulu sebagai individu yang beragam yang  berada di dalam kelas yang sama dalam satu waktu. Siswa memiliki kesempatan belajar yang terbaik bagi dirinya sehingga tujuan pembelajaran tercapai  adalah kebahagian tersendiri bagi seorang guru. 

Pembelajaran berdiferensiasi adalah usaha penyesuaian proses pembelajaran di kelas untuk memenuhi kebutuhan belajar individu.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar